Semi Final dan Final SaintekMu Open Tournament 1.0

Semi Final dan Final SaintekMu Open Tournament 1.0

Admin Apr 03, 2023 17:04 962
Semi Final dan Final SaintekMu Open Tournament 1.0

(01-02/03/2023) Alhamdulillah Badan Eksekutif Mahasiswa.SaintekMu telah melaksanakan kegiatan tournament Mobile Legends dengan tema Build your Team Work, Beat your Enemies yang dimana kegiatan tersebut diadakan untuk menyambut serta menyemarakan bulan suci Ramadhan tahun ini.

Kegiatan BEM SaintekMu Open Tournament 1.0 salah satu wadah sarana untuk mengembangkan minat-bakat masyarakat dalam bidang Game Online yang mana dengan adanya kegiatan ini maka mereka bisa mengembangkan skill mereka di kompetisi tersebut

"Tournament ini juga banyak diikutin oleh gamer profesional maupun tidak seperti GPX, UKM E-Sport berbagai kampus, hingga anak sekolahan, semoga kegiatan ini menjadi kegiatan rutin setiap tahunnya dan bukan bisa menjadi cikal bakal kegiatan tournament-tournament lainnya di SaintekMu." Ucap Radityo Satrio (Menteri Luar Negeri BEM SaintekMu).

Kegiatan BEM SaintekMu Open Tournament 1.0 berjalan dengan lancar, mulai dari penyisihan 64 Besar hingga 16 Besar yang dilakukan secara Online serta penyisihan 16 Besar hingga Grand Final yang dilaksanakan di Kampus Universitas Saintek Muhammadiyah.

"Kami berharap BEM SaintekMu Open Tournament 1.0 ini akan berlanjut dan menjadi sarana minat-bakat mahasiswa di Universitas Saintek Muhammadiyah maupun masyarakat umum." Ucap Akhmad Iqbal Ramadhan (Ketua Pelaksana sekaligus Menteri Pemuda & Olahraga

"Kita sangat puas dalam tournamen ini, karena kami menjuarai Champion I & II, semoga kedepannya menjadi lebih bagus dan prize pollnya lebih besar lagi, serta dari pihak penyelenggara harus lebih tegas dalam hal teknis acara. Sukses selalu untuk kegiatan ini, kita nanti tournament selanjutnya dari BEM SaintekMu"  Ucap Shuncay (Kapten Tangerang Pride)

Terima kasih terhadap pihak-pihak terkait yang telah membantu dalam penyelenggaraan kegiatan BEM SaintekMu Open Tournament 1.0 ini terutama kepada sponsor kami IGamerWord Oxigen. dan Sponsor lainnya yang tidak mau di sebutkan namanya

Selamat kepada para pemenang Champion I & II (Tangerang Pride) dan Champion III (JakSel Pride)

Semoga dengan terlaksannya kegiatan ini membawa perubahan yang

lebih baik untuk Organisasi Mahasiswa SaintekMu kedepannya.