Bengkel Pure Product Motor adalah usaha milik perorangan yang bergerak dibidang jasa yaitu perbaikan sepeda motor dan penjualan sparepart motor, dalam aktivitas usahanya masih menggunakan sistem manual dan belum menggunakan sistem komputerisasi,sehingga membuat kekeliruan data dan barang yang ada. Untuk mengatasi masalah-masalah tersebut, penulis mencoba untuk memberikan solusi melalui suatu rancangan sistem baru, yakni dengan penggunaan sistem informasi manajemen inventori atau teknologi informasi.
Metodologi pengembangan sistem yang digunakan adalah waterfall, didalamnya terdapat tahapan: Requirement Analysis, Design, Implementation, Testing dan Maintenance. Tools perancangan menggunakan UML.
Hasil dari penelitian ini adalah adanya sistem informasi manajemen inventori yang mempermudah kegiatan bisnis, mengolah data, membuat laporan menjadi lebih mudah dan efisien, penyajian informasi yang akurat, relevan dan tepat waktu membantu pemilik bengkel dalam mengambil keputusan.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.